Nunukan - KRI Sultan Iskandar Muda 367 menangkap dua kapal nelayan Malaysia yang diduga sedang mencuri ikan di Perairan Pulau Karang Unarang Ambalat.

Perwira Pelaksana Lanal Nunukan Mayor Laut (E) Mungkarlani mengatakan, selain mengamankan barang bukti ikan dan kapal, KRI yang bertugas menjaga perbatasan laut di Perairan RI-Malaysia itu juga mengamankan nahkoda dan anak buah kapal.

Kedua kapal tersebut, Kamis (14/6/2010) hari ini langsung digiring ke Dermaga Markas Komando Angkatan Laut Nunukan, Jalan Sedadap.

Sementara itu 14 orang anak buah kapal dan nahkoda kapal diamankan di Mako Lanal Nunukan untuk menjalani proses penyidikan lebih lanjut. (*)