Nunukan - Komandan Kodim 0911/Nunukan, Letkol Inf Drs Basri menyatakan siap mundur dari jabatannya, sebagai konsekuensi pencalonannya sebagai Bakal Calon Bupati Nunukan untuk mengikuti Pemilu Kada Nunukan tahun 2011.
"Itu sudah pasti, itu sesuai dengan aturan bahwa kita dari TNI aktif kita sama dengan Polri dan PNS lainnya, kita mundur dari TNI aktif," katanya, Senin (28/6/2010).
Basri menyatakan, telah mengantongi sejumlah nama untuk menjadi pendampingnya. Kriterianya, calon dimaksud merupakan warga tempatan Nunukan.
"Ada Pak Paris, ada Bu Asmah Gani, Pak Kornalius Tadem dan segala macam. Mudah-mudahan diantara mereka ini nantinya ada yang cocok. Kita maju bersama," ujarnya.
Saat memberikan keterangan pers, Dandim sekaligus mempertegas jika dirinya tidak pernah mundur dari pencalonan Bupati Nunukan.
"Itu hanya isu, mungkin sedikit permainan kata-kata. Saya siap maju," tegasnya.
Tiga partai politik di Nunukan yakni PKS, PDIP dan Partai Gerindra hampir dipastikan mengusung Dandim 0911/Nunukan Letkol Inf Drs Basri sebagai Bakal Calon Bupati Nunukan pada Pemilu Kada Nunukan tahun 2011 mendatang. (*)
0 Comments Received
Leave A Reply