Permainan halang rintang di Jamcab Nunukan III


Nunukan
- Bagian Humas dan Protokol Pemkab Nunukan, Rabu (29/6/2010) malam besok direncanakan memutar dokumentasi kegiatan Jamcab III Nunukan tahun 2010, di Lapangan Utama, Bumi Perkemahan Aji Muda, Nunukan.

"Rencananya kita akan memutar semua dokumentasi mulai dari pembukaan kegiatan sampai kegiatan hari Rabu. Kita akan menggunakan layar tancap supaya bisa ditonton orang banyak," kata Kasubag Protokol Setkab Nunukan, Joned, Selasa (29/6/2010) pagi tadi.

Selama berlangsungnya Jamcab Nunukan ke-III tahun 2010, Bagian Humas dan Protokol Pemkab Nunukan selalu terlibat aktif mendokumentasikan kegiatan-kegiatan mulai pagi hingga malam.

"Kami menyiapkan tiga personil untuk meliput selama Jamcab. Satu orang fotografer, seorang kameramen dan seorang reporter," ujarnya.

Kabag Humas dan Protokol Pemkab Nunukan, Jafar dan Kasubag Protokol Joned bahkan setiap hari selalu menyempatkan diri hadir di bumi perkemahan. Sayangnya pada kegiatan ini, Kasubag Humas, Kaharuddin tidak tampak di lapangan. Ia terbaring lemah di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) sejak beberapa hari sebelum kegiatan dimulai.

"Kalau Jamcab 2005 saya aktif di lapangan. Sebenarnya saya ingin sekali hadir di Jamcab ini. Saya selalu membayangkan bagaimana teman-teman humas yang ada di lapangan, mudah-mudahan semuanya bisa berjalan dengan baik," kata Kaharuddin, saat ditemui di RSUD Nunukan. (*)