KRI Sutanto (887) yang saat ini bertugas di perairan perbatasan RI-Mlaaysia.

Nunukan - TNI Angkatan Laut di Nunukan memberikan kesempatan kepada para pelajar terutama dari Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Pelayaran, untuk belajar di atas kapal. Mereka bisa diikutkan pada kapal-kapal militer saat akan melaksanakan praktek lapangan.


TNI AL memiliki sejumlah kapal yang digunakan untuk melakukan patroli di sepanjang perbatasan. Bahkan ada Kapal Republik Indonesia (KRI) yang ditempatkan di perbatasan.


“Meskipun yang kita miliki ini kapal perang, tetapi mesin dan navigasinya sama saja dengan kapal pada umumnya. Yang berbeda kita ada peralatan tempurnya. Kalau ada yang mau praktek, silakan saja. Kami siap menerima,” kata Danlanal Nunukan Letkol Laut (P) Rachmad Jayadi. (*)