Nunukan - Sinyal operator telepon seluler MAXIS dari Malaysia, benar-benar telah mengganggu para pengguna telepon seluler di Pulau Nunukan. Sebab sejak masuknya sinyal tersebut, para pengguna telepon seluler merasa dirugikan.

Selain harus membayar Rp 500 setiap menerima pesan singkat dari MAXIS, saat menerima telepon pengguna operator harus dikenai biaya roaming internasional sebesar Rp 9.000. Untuk mengirim pesan singkat, pengguna hendphone dikenai tarif Rp 4.000.

“Saya beli pulsa Rp 50.000, dua hari sudah habis. Saya heran kenapa cepat betul habis pulsanya. Setelah saya tanya ternyata ini karena pengaruh MAXIS,” kata Dewi seorang warga Nunukan.

Jufri, warga Jalan Pelabuhan Baru punya trik tersendiri untuk menghindari roaming akibat masuknya sinyal MAXIS. “Supaya sinyal MAXIS tidak masuk, telepon seluler harus disetting manual untuk seleksi jaringannya. Kalau otomatis memang secara tiba-tiba saja akan tertutup sinyal MAXIS,” katanya. (*)